LAKUKAN SURVEY AKREDITASI PUSKESMAS, LAFKESPRI HARAP PUSKESMAS MULIA JAMIN MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN
Mulia-Puncak Jaya Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Primer (LAFKESPRI) melakukan Survey Akreditasi Puskesmas Mulia. Bertempat di Puskesmas Mulia, Kamis (23/05/24).
Akreditasi Puskesmas merupakan proses penilaian dan pengakuan terhadap mutu pelayanan kesehatan di lingkungan Puskesmas. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dengan menetapkan standar dan kriteria yang harus dipenuhi oleh Puskesmas Mulia di Kabupaten Puncak Jaya.
Dalam sambutannya, Kepala Puskesmas Mulia drg. H. Miftahul Huda, S.KM, M.Kes mengatakan “Kami berterimakasih kepada semua pihak yang terlibat sehingga kita boleh melaksanakan survey akreditasi ini, apapun keputusan hasil akhir nanti kami akan menerima” ucapnya.
Tujuan akreditasi ini meliputi peningkatan keselamatan pasien, pengembangan sistem manajemen, dan pemberdayaan masyarakat dalam pengambilan keputusan yang berkaitan dengan kesehatan.
“Besar harapan kami, agar Akreditasi ini dapat memberikan dampak yang besar kepada seluruh tenaga kesehatan juga masyarakat. Mari kita bersama-sama menjaga puskesmas ini sehingga tercipta masyarakat yang sehat di Kabupaten Puncak Jaya” tandasnya.
Menambahkan itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Sabri, SKM, M.Kes menyampaikan “Kami berharap penilaian nantinya sesuai dengan petunjuk, sekiranya ada yang tidak sesuai namun inilah kelengkapan dengan kemampuan dan kesiapan kami, kita juga berharap hasil akhirnya sesuai dengan yang kita harapkan bersama. Semoga puskesmas dapat memberikan informasi yang sebenar-benarnya sehingga dapat menyampaikan input dan output yang diberikan selama ini” tambahnya.
Kegiatan Survey Akreditasi puskesmas ini merupakan hal yang sangat penting untuk meningkatkan tata kelola organisasi dan tata kelola pelayanan di lingkungan Puskesmas Mulia Kabupaten Puncak Jaya, serta menjaga mutu, keselamatan pasien di Puskesmas dan mendukung program pemerintah di bidang kesehatan.
(Valent)