PEMERINTAH KOMITMEN JALAN BERSAMA GEREJA
PERAYAAN HUT GIDI KE 52
Mulia – Perayaan Hari Ulang Tahun HUT GIDI ke-52 yang bertemakan Penginjilan Belum Selesai dan sub tema dengan semangat Hut Gidi ke 52 kita membawa pesan perubahan di segala aspek kehidupan melalui revolusi mental demi meningkatkan kualitas iman Kristen dan kualitas pelayanan pekabaran Injil di tanah Papua, Indonesia dan Dunia menuju Pemuliaan Umat GIDI yang di laksanakan lapangan Gereja GIDI Emaus Klasis Mulia Wilayah Yamo Kamis(12/2). Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Presiden Gidi Pdt. Dorman Wandikbo, President Gereja Injili PNG Pdt. Engebe dan pengurus Gereja Injili Australia Pdt. Davied JHeanz, sedangkan dari Pihak Pemerintah. Bupati Puncak Jaya Drs. Henok Ibo, Sekda Puncak Jaya Yuni Wonda, S.Sos, S.IP, MM, Pejabat TNI-POLRI, Pejabat eselon II dan III dan IV di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya, dan denominasi gereja lainnya.
Presiden GIDI dalam sambutannya mengatakan dari hasil BPL di Distrik Ilu dalam tahun ini pihaknya akan memberi perhatian khusus kepada penginjil-penginjil karena penginjil adalah Ujung tombak dari gereja GIDI,”dalam tahun ini ada 2 poin yang sangat penting yang akan sangat di perhatikan yaitu penginjilan dan pemuridan,”ungkap Presiden GIDI.
Ketua Panitia HUT GIDI ke 52 wilayah Yamo Yuni Wonda, S.Sos, S.IP, MM dalam laporan panitianya mengatakan dalam memeriahkan HUT Gidi ke 52 Panitia mengadakan berbagai macam perlombaan dan pertandingan diantaranya Pertandingan sepak Bola yang di Ikuti seluruh Denominasi Gereja dan Juga dari Masjid Al-Mujahidin Mulia, Cerdas – Cermat Anak Sekolah Minggu, Remaja dan Pemuda, dan Lomba Paduan Suara, Selain Kegiatan Tersebut terdapat juga kegiatan internal GIDI meliputi kegiatan Seminar Kerohanian bagi Pendeta dan Hamba-hamba Tuhan, Bagi Majelis Gereja, Kegiatan Seminar bagi Ibu – Ibu, Pengasuh sekolah minggu dan remaja/pemuda dan pemulian – pemulian bagi jemaat.
ia juga melaporkan bahwa pelaksanaan HUT GIDI ke-52 pihak panitia telah menerima bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Puncak Jaya melalui Bupati Puncak Jaya, Kader – kader Gidi dan sumbangan Suka Rela dari lembaga-lembaga kerohanian dan masyarakat.
Bupati Puncak Jaya Dalam Sambutannya Me0ngatakan Pemerintah Merupakan Wakil Allah untuk itu Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya sudah berkomitmen dengan Pihak Gereja untuk Jalan bersama – sama,
Dalam Perayaan HUT Gidi ke 52 di meriahkan dengan pembacaan Sejarah Masuknya Injil di Pegunungan dan drama singkat mengenai masuknya Injil di Pegunungan.