70% jabatan eselon II dan III di tempati oleh putra daerah Kabupaten Puncak Jaya

Pembenahan jabatan dalam lingkup Pemerintahan Daerah Kabupaten Puncak jaya tahap demi tahap mulai berjalan, sehingga pada hari Selasa 23 juli 2013 bertempat di aula Sasana Kaonak Kantor Bupati Kabupaten Puncak Jaya dilaksanakan pelantikan pejabat Esalon II dan III yang akan menduduki jabatan baru sebagai kepala – kepala bagian dimulai dari Sekretariat Daerah sampai ke setiap Instansi dan juga kepala – kepala Dinas pada beberapa Instansi. Dalam acara pelantikan diperkirakan sekitar 70% jabatan tersebut diberikan kepada Putra Daerah Kabupaten Puncak Jaya, hal ini merupakan tanggung jawab yang diberikan kepada putra daerah untuk tetap berkarya dalam membangun Puncak Jaya kedepan.

Acara pelantikan yang dimulai sekitar pkl.11.00 WIT ini dihadiri oleh Bupati Puncak Jaya Drs.Henok Ibo bersama rombongan diantaranya wakil Bupati Kabupaten Puncak Jaya Yustus Wonda, S.Sos. Sekretaris Daerah Kabupaten Puncak jaya Yuni Wonda, S.Sos, S.IP, MM, mewakili Ketua DPRD Kabupaten Puncak Jaya Pisael Weya kapolres Puncak jaya AKBP Drs.Marselis, SK, Dandim 1714 Puncak Jaya Letkol Inf. Ahmad Risman,SE. Selain muspida juga hadir pegawai Negeri Sipil, tokoh Agama, tokoh masyarakat, dan juga TNI-POLRI.

Acara pelantikan dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang di pandu oleh Ibu Petrus Bandung, dan dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan Bupati Puncak Jaya NO.SK.821.2-157 tanggal 22 Juli 2013 untuk Eselon II,dan NO.SK 821.2-158 tanggal 22 Juli 2013 tentang pengangkatan nama pegawai negeri Sipil Eselon II dan III yang menduduki jabatan baru di lingkungan Pemda kabupaten Puncak Jaya. Setelah pembacaan nama-nama pegawai Bupati Puncak Jaya Drs.Henok Ibo yang langsung di Undang menuju tempat yang telah di sediakan untuk melantik pejabat yang akan bersumpah/berjanji sesuai dengan keyakinan mereka yang didampingi oleh Rohaniawan dari 3 Agama yaitu :

Pengucapan Sumpah dan Janji

  • Ust.Yusuf (Muslim)
  • Pdt.Ludia, S.Th (Protestan)
  • Amandus Pakage (katolik)

Mengucapkan sumpah dan janji untuk tetap menjalankan tugasnya dan tetap menjaga apa yang seharusnya menjadi tanggung jawab mereka dan tidak akan memberikan apapun kepada orang lain dengan dengan cara apapun. Setelah pengambilan sumpah dan janji dalam pelantikan Protestan Pdt., Ludia S.Th, Tdi lanjutkan dengan surat pernyataan dalam menjalankan tugas untuk selalu ada ditempat tugas dan bertanggung jawab terhadap tugas yang diemban, disampaikan oleh perwakilan dari pejabat yang dilantik atas nama : Isael Mom,SH.M.Si sebagai Kepala badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA), dilanjutkan dengan dengan penandatangan surat keputusan jabatan yang diwakili oleh Drs.Hendrik Bilanglabi sebagai Asisten Administrasi Umum pada Sekretariat Daerah Kabupaten Puncak Jaya yang didampingi oleh Rohaniawan dari Kristen Protestan Pdt.Ludia dan Tumiran,S.Sos,M.AP sebagai Pj.

Asisten pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah Kabupaten Puncak Jaya yang didampingi oleh Rohaniawan dari Muslim Ust.Yusuf,S,Pdi,dan Petrus You, S.IP sebagai Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Puncak Jaya yang didampingi Rohaniawan dari Katolik Bpk.Amandus Pakage, setelah pengambilan sumpah dan janji dalam pelantikan dilanjutkan dengan sambutan dari Bupati Puncak Jaya Drs.Henok Ibo yang pada kesempatan tersebut mengajak semua pejabat Esalon II dan III yang telah dilantik untuk tidak saling menjatuhkan satu sama lain namun tetap bersatu untuk membangun kabupaten Puncak jaya kedepannya, dikatakan Bupati bahwa sebagian besar jabatan yang diberikan dalam pelantikan diberikan kepada putra asli daerah puncak jaya untuk selalu memberikan yang terbaik bagi pembangunan dI kabupaten.

Puncak Jaya dan menjalankan roda pemerintahan dengan baik hal ini akan dibuktikan dengan rasa tanggung jawab dari masing-masing pejabat untuk memberikan yang terbaik kepada stafnya dilingkungan dimana dia ditempatkan khususnya dan kepada Masyarakat Puncak Jaya pada umumnya.Dalam kesempatan yang sama juga bupati Kabupaten Puncak Jaya Drs.Henok Ibo mengumumkan bahwa dirinya juga telah menandatangi persetujuan pemekaran Kabupaten Yamo dengan sebagai Kabupaten Baru yang surat persetujuannya telah kirim untuk mendapat persetujuan dari Komisi II dewan Perwakilan rakyat pusat dan diperkirakan dalam waktu dekat yaitu 16 Agustus 2013 telah resmi dimekarkan menjadi kabupaten baru dengan ibu kota kabupaten berada di Distrik Ilu. Persetujuan pemekaran Kabupaten ini menambah menjadi dua daerah pemekaran dari Kabupaten

Puncak Jaya yaitu kabupaten Puncak dengan Ibu Kota Distrik Sinak dan Kabupaten Yamo dengan Ibu kota Distrik ilu kabupaten yang akan di setujui oleh pemerintah Pusat yaitu Komisi II DPR RI sehingga diharapkan kedepannya pejabat-pejabat Esalon II dan III yang telah dilantik ini selalu menjunjung tinggi kebersamaan dalam membangun dan memberikan yang terbaik bagi kabupaten Puncak Jaya dan menjadi teladan yang baik Masyarakat Puncak Jaya. acara Pelantikan ini ditutup dengan doa dari Ketua Klasis GIDI Puncak jaya Pdt.Dainus Game.

“Selamat memangku jabatan yang baru kepada Pejabat Esalon II dan III yang telah dilantik, sukses selalu dalam menjalankan tugas baru yang telah dipercayakan kepada bapak – ibu. (Ida Susanti)

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button