PANWASLU LANTIK PANITIA PENGAWAS DISTRIK

MULIA – Bertempat di Aula Kantor Distrik Mulia Kab. Puncak Jaya Panwaslu Puncak Jaya Melantik Panitia Pengawas Distrik (PPD) se-Kab. Puncak Jaya, sebanyak 26 Distrik, setiap distrik diwakili 3 orang PPD, dalam rangka Pilkada Kab. Puncak Jaya tahun 2017. (09/11).
Anggota Panwas menyatakan siap kerja yang telah resmi kami lantik sebagai kepanjangan tangan kami di distrik masing –masing dan diharapkan kepada anggota PPD yang dilantik, harus memiliki tanggung jawab besar dan dapat bekerja dengan baik di distriknya, kemudian setiap anggota PPD harus tau dimana sampai batas kerjanya wilayah nya dan tahu tugas tanggungjawabnya, mari kita bersama-sama bergandeng tangan dalam melaksanakan tugas ini untuk mensukseskan pemulikada Kab. Puncak Jaya uankap Ketua Panwaslu Kab. Puncak Jaya Denio Wonda. SE saat memberikan sambutan.
Saudara –saudara anggota Panwas yang baru dilantik, sekarang telah memiliki tanggung jawab yang besar dan tolong dilaksanakan sesuai fakta intregritas yang telah saudara bacakan tadi, agar pemilukada dapat berjalan dengan aman dan sukses. Pemerintah daerah Kab. Puncak Jaya secara totalitas mendukung pelaksanaan Pemilukada agar dapat berjalan aman, tertib dan lancar.
Kami atas nama Pemerintah Daerah mengkhawatirkan diakhir kegiatan biasanya rebut tentang anggaran, untuk itu Pemerintah Daerah berharap kepada petugas pemengang dana dapat melaksanakan tugas dengan baik agar tidak terjadi adanya penyimpangan penggunaan dana ungkap Plt. Sekda Tumiran, S. Sos, M. AP mewakili Pemerintah Daerah dalam mamberikan sambutannya.
Kami bersama-sama dengan panwas-pansaw akan sampai ke distrik-distrik untuk itu mari kita bekerjasama dilapangan dengan baik dengan bertujuan untuk mensukseskan pilkada dan pembangunan 5 tahun kedepannya didaerah kita lebih sukses kata Kapolres Puncak Jaya AKBP H. Hutabarat sat memberikan sambutan singkat.
Acara pelantikan di hadiri oleh Plt. Sekda Tumiran, S. Sos, M. AP mewakili Pemerintah Daerah, Kapolres Puncak Jaya AKBP H. Hutabarat, Dandim 1714/PJ Diwakili oleh Myr Inf Agus S, Ketua KPU Puncak Jaya Jenifer Darling Tabuni, SE, Kabag Umum Yusuf Talebong dan para tamu undangan.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button